Apa Saja Risiko Kurang Konsumsi Buah dan Sayur?
Para perantau atau pekerja kantoran yang sibuk biasanya jarang atau malah tidak pernah memasukkan buah dan sayur dalam menu sehari-hari. Selain karena kesibukannya, kebanyakan orang juga tidak menyukai buah dan sayur karena rasanya yang tidak enak alias pahit. Padahal, buah dan sayur merupakan elemen penting sebagai bagian dari cara menangkal virus Corona. Jika kebiasaan ini dibiarkan terus-menerus akan berisiko buruk bagi kesehatan. Lalu apa sajakah risikonya jika kurang atau tidak sama sekali memakan buah dan sayuran yang kaya akan nutrisi tersebut? Yuk, Sobat Sehat, silakan disimak penjelasan di bawah ini ya…
Baca Juga: Jenis Buah dan Sayur yang Baik untuk Nutrisi Otak Anak
Tidak Lancar Buang Hajat
Risiko pertama yang kemungkinan akan dihadapi adalah menjadi tidak lancar buang hajat alias sembelit. Mengapa bisa tidak lancar? Hal itu terjadi karena buah dan sayur mengandung serat yang berfungsi mencerna makanan terutama saat di usus. Serat ini bisa merangsang gerakan usus sehingga sisa-sisa makanan yang telah dicerna akan cepat dikeluarkan oleh tubuh. Selain itu, kemampuan serat dalam menyerap air juga bisa membuat sisa makanan lebih mudah dikeluarkan oleh tubuh. Apabila serat yang mempunyai fungsi demikian tidak ada, hal tersebut akan menghambat proses pencernaan dan menyebabkan jadwal buang air besar menjadi tidak teratur.
Rentan Terkena Dehidrasi
Kekurangan buah dan sayuran dalam menu sehari-hari juga bisa menyebabkan dampak lain selain sembelit, yaitu rentan mengalami dehidrasi. Buah dan sayuran seringkali memiliki kandungan air yang tinggi supaya Sobat tidak terlalu kembung dan menjadi tetap terhidrasi di siang hari. Apabila tidak mendapatkan cairan dari makanan seperti buah dan sayuran, maka kebutuhan cairan mungkin tidak akan cukup untuk tubuh. Hasilnya, beberapa efek dehidrasi seperti kelelahan, kencing berwarna kuning, dan kram otot akan sangat terasa.
Berat Badan Meningkat
Salah satu risiko kurang konsumsi buah dan sayur yang cukup terasa efeknya adalah adanya peningkatan pada berat badan. Mengapa itu bisa terjadi? Hal itu karena sebenarnya buah dan sayur merupakan sumber pangan yang tinggi serat dan air serta rendah kalori. Artinya, dengan mengonsumsinya akan memberikan rasa kenyang yang cukup lama tanpa memberikan kalori yang berlebihan.
Baca Juga: Panduan Menu Masakan Sehari-hari Buat Keluarga dengan Gizi Seimbang
Mengalami Kerapuhan Tulang
Kerapuhan tulang atau osteoporosis biasanya dialami oleh mereka yang berusia 50-60 tahun ke atas. Namun siapa sangka jika ternyata osteoporosis bisa juga dialami oleh orang-orang di usia produktif karena kurangnya mengonsumsi sayur dan buah. Penyebabnya adalah kurangnya vitamin D dan kalsium dalam tubuh sebagai pembentuk dan penguat tulang. Jika Sobat tidak mau mengalami hal yang demikian, konsumsilah buah dan sayur terutama brokoli, jeruk, apel, tomat yang bisa membantu mencegah osteoporosis.
Produk Terkait: Jual Produk Pencegah Osteoporosis
Meningkatkan Risiko Kanker
Kanker merupakan salah satu penyakit berbahaya, dan cara terbaik untuk mencegahnya adalah dengan mengonsumsi sayur dan buah. Antioksidan yang terkandung dalam sayur dan buah seperti vitamin E, vitamin C, dan karotenoid dapat mengurangi risiko kanker dengan melindungi sel-sel sehat dari radikal bebas. Karotenoid, termasuk beta-karoten, merupakan pigmen yang dapat ditemukan dalam sayuran berdaun gelap seperti bayam dan buah berwarna oranye tua seperti ubi jalar atau wortel. Kandungan ini dapat melindungi dari kerusakan sel dan dikaitkan dengan tingkat kanker yang lebih rendah.
Rentan Terkena Penyakit Kronis
Buah dan sayuran sangat padat nutrisi. Mengonsumsi keduanya secara teratur dapat menurunkan risiko berbagai penyakit kronis seperti penyakit jantung, diabetes, stroke, dan Alzheimer. Menurut WHO dan FAO, kekurangan asupan sayur dan buah diperkirakan dapat menyebabkan kematian akibat kanker saluran cerna sebesar 14%, kematian akibat penyakit jantung koroner sebesar 11%, dan kematian akibat stroke sebesar 9%. Risiko diabetes juga meningkat. Karena itu, untuk mencegahnya sebaiknya Sobat Sehat mengonsumsi buah dan sayur yang juga bisa meningkatkan bakteri baik di dalam usus sehingga usus menjadi sehat, dan juga terhindar dari kanker usus besar.
Kesehatan Jantung Terbebani
Risiko lain yang akan Sobat hadapi karena kurang atau tidak sama sekali mengonsumsi sayuran adalah dapat membebani kesehatan jantung yang bisa berujung penyakit kardiovaskular. Buah dan sayuran mengandung nutrisi khusus yang dinamakan dengan fitokimia, yang dapat membantu mengurangi peradangan kronis di tubuh secara keseluruhan. Karena itu, perbanyak konsumsi sayur dan buah serta kurangi makanan yang tinggi natrium, makanan olahan, dan yang diberi gula tambahan yang dapat meningkatkan peradangan.
Baca Juga: Penyakit Jantung pada Remaja, Penyebab hingga Pencegahan
Sariawan dan Gusi Berdarah
Dampak negatif kekurangan sayur dan buah dalam tubuh ternyata juga bisa menyebabkan sariawan dan gusi berdarah. Keduanya muncul karena kurangnya vitamin B, vitamin C, kalsium, dan magnesium. Supaya dapat mencegahnya, perbanyaklah konsumsi sayur dan buah seperti bayam, apel, pir, dan jeruk.
Menurunkan Penglihatan
Ternyata jika tidak kita memasukkan buah dan sayur ke dalam menu sehari-hari juga bisa menurunkan penglihatan, lho, Sobat Sehat! Mata kita bisa menjadi rabun atau bahkan katarak, dimana hal ini sungguh berbahaya jika dibiarkan. Supaya tidak menjadi seperti itu, jadi mulailah banyak mengonsumsi sayur yang kaya vitamin A untuk kesehatan mata seperti wortel.
Risiko Terkena Depresi
Berdasarkan sebuah studi, mengonsumsi buah dan sayur secara teratur kenyataannya dapat mencegah diri dari terkena depresi. Hal ini dikarenakan asam pantotenik dan vitamin B6 dalam sayur mampu membuat orang merasa bahagia dan terhindar dari depresi. Apabila kekurangan nutrien-nutrien tersebut, dapat dipastikan depresi akan mudah menyergap.
Baca Juga: Stres dan Panik Hadapi Corona Justru Turunkan Imun Tubuh
Kulit Menjadi Tidak Segar
Ingin kulit terlihat selalu segar? Perbanyaklah konsumsi buah dan sayur karena keduanya mengandung antioksidan dan vitamin tinggi yang baik untuk kesehatan kulit. Selain menghidrasi tubuh, buah dan sayur punya manfaat yang baik untuk menghidrasi kulit sehingga terlihat tetap segar dan tidak kering.
Mempengaruhi Kuku dan Rambut
Ternyata kurang konsumsi sayur dan buah juga dapat mempengaruhi kuku dan rambut. Kuku akan menjadi rapuh, begitupun rambut menjadi kusam dan kering. Hal itu karena kurangnya antioksidan, vitamin A, vitamin E, biotin, zat besi, dan nutrisi lain yang sebenarnya semua itu terkandung di dalam buah dan sayur.
Nah, Sobat Sehat itulah risiko kurang konsumsi buah dan sayur yang dapat dialami. Jadi, jangan menganggap remeh risiko-risiko tersebut ya, karena kedepannya bisa sangat mempengaruhi kondisi kesehatan. Dari sekarang mulailah perbanyak konsumsi sayur dan buah sebagai benteng alami mencegah serangan penyakit.
Baca Juga: Pusing Kepala Berkurang Jika Anda Sering Mengonsumsi Sayur Buah Berikut
Apabila Sobat Sehat menginginkan informasi lebih lanjut mengenai konsumsi buah dan sayur dan produk-produk kesehatan yang berkaitan silakan hubungi Asisten Kesehatan Maya 08111816800 atau klik http://www.prosehat.com/wa.
Referensi:
- Abdi H. 6 Bahaya Kurang Makan Sayur dan Buah Bagi Kesehatan yang Perlu Diperhatikan [Internet]. liputan6.com. 2020 [cited 30 September 2020]. Available from: https://hot.liputan6.com/read/4047773/6-bahaya-kurang-makan-sayur-dan-buah-bagi-kesehatan-yang-perlu-diperhatikan
- Media K. 7 Bahaya Bagi Tubuh Jika Kurang Konsumsi Buah dan Sayur Halaman all – Kompas.com [Internet]. KOMPAS.com. 2020 [cited 30 September 2020]. Available from: https://health.kompas.com/read/2020/09/30/103300068/7-bahaya-bagi-tubuh-jika-kurang-konsumsi-buah-dan-sayur?page=all
- Bobo 5. 5 Akibat Buruk Kalau Kita Tidak Suka Makan Sayur dan Buah – Bobo [Internet]. Bobo.grid.id. 2020 [cited 30 September 2020]. Available from: https://bobo.grid.id/read/08674240/5-akibat-buruk-kalau-kita-tidak-suka-makan-sayur-dan-buah
- [Internet]. Beritagar.id. 2020 [cited 30 September 2020]. Available from: https://beritagar.id/artikel/gaya-hidup/7-dampak-kurang-makan-buah-dan-sayur
- Terungkap! Ini Alasan Ilmiah Seseorang Tidak Suka Makan Sayur [Internet]. suara.com. 2020 [cited 30 September 2020]. Available from: https://www.suara.com/tekno/2019/12/06/083000/terungkap-ini-alasan-ilmiah-seseorang-tidak-suka-makan-sayur