Telp / WhatsApp : 0811-1816-800

Author Archive for: admin

ProSehat

About ProSehat

Showing 61–70 of 192 results

  • Banyak orang yang berpikir bahwa hanya dengan menjaga berat badan dan mengonsumsi makanan sehat sudahlah cukup untuk mejaga kesehatan jantung mereka. Padahal faktanya, berolahraga yang rutin dan teratur adalah cara yang paling tepat untuk membantu Anda menjaga kesehatan jantung. Anda penasaran dengan jenis olahraga apa saja yang tepat untuk meningkatkan kesehatan jantung Anda? Silahkan simak […]

    5 Olahraga Terbaik untuk Kesehatan Jantung

    5-olahraga-jantung-sehat

    Banyak orang yang berpikir bahwa hanya dengan menjaga berat badan dan mengonsumsi makanan sehat sudahlah cukup untuk mejaga kesehatan jantung mereka. Padahal faktanya, berolahraga yang rutin dan teratur adalah cara yang paling tepat untuk membantu Anda menjaga kesehatan jantung.

    Anda penasaran dengan jenis olahraga apa saja yang tepat untuk meningkatkan kesehatan jantung Anda? Silahkan simak beberapa olahraga terbaik untuk kesehatan jantung Anda di bawah ini :

    1. Berjalan Kaki

    Pada dasarnya tubuh manusia memang di desain untuk berjalan, bukan hanya untuk duduk diam dan bermalas – malasan. Anda dapat melakukan jalan sehat, jalan santai ataupun jalan cepat untuk meningkatkan kebugaran tubuh dan jantung Anda secara alami. Jangan lupa juga untuk menggunakan sepatu yang enak digunakan agar Anda dapat berjalan dengan nyaman. Anda juga bisa berjalan sambil mendengarkan lagu – lagu yang dapat membuat Anda bersemangat.

    1. Berlari

    Bagi Anda yang suka tantangan, Anda juga dapat melakukan olahraga lari yang pastinya lebih menantang dibandingkan dengan berjalan santai seperti biasa. Selain itu, berlari termasuk dalam salah satu aktivitas olahraga yang baik untuk kesehatan jantung. Anda juga bisa membakar kalori dalam tubuh serta menurunkan berat badan dengan hanya melakukan olahraga lari yang rutin setiap minggunya.

    Jadi dengan berlari, Anda bukan hanya mengurangi resiko penyakit jantung, tetapi Anda juga dapat menurunkan resiko obesitas. Jika Anda jarang berlari, mulailah dengan berjalan cepat selama satu atau dua menit setiap harinya. Setelah terbiasa akan itu, mulailah untuk berlari selama lima menit disertai berjalan.

    1. Berenang

    Kolam renang adalah salah satu tempat yang nyaman untuk bermalas – malasan. Tetapi tentu saja Anda juga dapat menggunakannya untuk berolahraga dan membuat tubuh Anda lebih sehat. Mengapa berenang sehat untuk jantung Anda? Karena berenang dapat meningkatkan detak jantung dan menjaga jantung Anda agar tetap sehat. Selain itu, dengan melakukan olahraga di dalam air Anda juga dapat memperkuat otot dan membentuk tubuh Anda. Jika Anda memiliki masalah dengan persendian dan sulit untuk melakukan olahraga lari, berenang dapat menjadi salah satu alternatif yang tidak kalah bermanfaatnya.

    1. Bersepeda

    Aktivitas lain untuk jantung sehat dan baik untuk menjaga kesehatan persendian Anda adalah bersepeda. Anda dapat bersepeda saat berangkat ke kantor jika hal itu dapat Anda lakukan. Atau Anda juga bisa bersepeda saat liburan untuk mengisi waktu pagi dan sore Anda. Selain bersepeda dapat menyehatkan jantung Anda, bersepeda juga dapat memperkuat otot – otot pada bagian paha dan kaki Anda. Anda juga dapat mengurangi lemak pada tubuh bagian bawah Anda jika bersepeda dengan rutin.

    1. Olahraga Interval

    Olahraga interval adalah serangkaian latihan fisik yang diulang-ulang dan diselingi dengan waktu istirahat. Anda bisa melakukan olahraga kardio selama tiga menit, strength training selama tiga menit, dan lainnya. Olahraga ini tak hanya membantu menyehatkan jantung tetapi juga membuat Anda membakar lebih banyak lemak. Jantung sehat, tubuh pun menjadi lebih langsing.

    Kurang lebih itulah beberapa jenis olahraga yang baik untuk menjaga dan menyehatkan jantung Anda. Selain dengan berolahraga, Anda juga bisa menjaga kesehatan jantung Anda dengan gaya hidup sehat dan mengkonsumsi makanan sehat.

    Jika Anda bingung produk jantung apa saja yang baik untuk kesehatan jantung Anda, Anda bisa langsung mencari produk – produk di ProSehat dalam kategori Jantung.

    Read More
  • Sebenarnya seberapa penting medical check up? Bagi sebagian orang di Indonesia, pemeriksaan kesehatan tubuh secara lengkap mungkin hanya dilakukan saat harus memenuhi persyaratan pendidikan, wajib militer, dan pendaftaran asuransi kesehatan/jiwa. Bagaimana tidak, mengingat biaya medical check up juga tidaklah murah. Namun alangkah bijaksananya bila menyisipkan budget untuk hal ini, sehingga Anda dapat mengetahui dengan baik kondisi […]

    8 Alasan Pentingnya Melakukan ‘Medical Check Up’

    Sebenarnya seberapa penting medical check up? Bagi sebagian orang di Indonesia, pemeriksaan kesehatan tubuh secara lengkap mungkin hanya dilakukan saat harus memenuhi persyaratan pendidikan, wajib militer, dan pendaftaran asuransi kesehatan/jiwa. Bagaimana tidak, mengingat biaya medical check up juga tidaklah murah. Namun alangkah bijaksananya bila menyisipkan budget untuk hal ini, sehingga Anda dapat mengetahui dengan baik kondisi tubuh. Dengan begitu bentuk pencegahan dapat dilakukan sejak dini dan terhindar dari penyakit tertentu.

    Baca Juga: Sobat Ingin Menikah? Yuk, Tes Check-Up Kesehatan Pranikah

    8 alasan pentingnya medical check up

    Beberapa hal yang diperiksa saat medical check up diantaranya:

    1. Pemeriksaan EKG (Elektrokardiogram)
    Elektrokardiogram (EKG) adalah tes sederhana yang dapat digunakan untuk memeriksa aktivitas listrik jantung. Jantung adalah organ berotot yang berdetak berirama guna memompa darah ke seluruh tubuh. Sinyal yang membuat kontrak serat otot jantung berasal dari simpul sinoatrial, yang merupakan alat pacu jantung alami dari dalam jantung sendiri. Dalam tes EKG, impuls listrik yang terjadi saat jantung berdetak akan dicatat dan biasanya ditampilkan pada selembar kertas dengan visual grafik yang nantinya akan menunjukkan apakah aktivitas jantung Anda normal atau sebaliknya.

    2. Tes Darah
    Satu tetes darah dapat bercerita tentang ⅔ dari kondisi kesehatan tubuh seseorang. Dengan mengambil sampel darah Anda, faktor risiko penyakit berbahaya dapat diketahui sejak dini. Diantaranya kadar gula darah, kadar kolesterol, kadar asam urat, serta kadar hemoglobin anda semua bisa diketahui melalui tes darah sederhana. Mintalah petunjuk dokter anda kapan anda perlu berpuasa sebelumnya atau tidak.

    3.Tes Urine

    Bisa mendeteksi apakah ada batu saluran kemih, mendeteksi adanya infeksi atau tidak, juga pemeriksaan kehamilan.

    4. Yang paling utama adalah pemeriksaan fisik oleh dokter Dokter akan memeriksa anda dari ujung rambut hingga ujung kaki, serta melakukan wawancara menyeluruh mengenai kondisi kesehatan anda, apakah anda memiliki keluhan yang merupakan pertanda gangguan kesehatan, serta wawancara akan gaya hidup anda.

    Seberapa penting medical check-up bagi kesehatan Anda? Berikut 8 alasannya:

    1. Karena mobil Anda juga diperiksa setiap setahun sekali

    Jangan kalah dengan mobil mewah Anda, karena kesehatan tubuh Anda jauh lebih berharga dibanding harga mobil. Sempatkan waktu untuk melakukan pemeriksaan kesehatan minimal setahun sekali, jika Anda tidak pernah memiliki tracks record penyakit kronis dan 3 bulan sekali jika Anda menderita suatu penyakit tertentu (misal diabetes, jantung, TB paru)

    2. Karena orang yang sehat saja masih bisa jatuh sakit

    Orang tua Anda yang masih hidup sehat hingga usia senja pasti pernah sakit, walaupun bukan penyakit yang serius hingga mengancam nyawa. Dengan melihat kenyataan seperti itu, bagaimana dengan orang-orang yang tidak mengetahui kondisi kesehatannya dengan baik?

    3. Karena Anda memiliki asuransi kesehatan

    Apalagi jika Anda telah memiliki asuransi kesehatan, maka kewajiban untuk pemeriksaan kesehatan ini menjadi lebih besar lagi dan harus rutin dijalankan, mengingat biaya cek up sudah ditanggung melalui asuransi tersebut.

    Baca Juga: Dampak Covid-19 pada Kesehatan Karyawan

    4. Karena Anda perokok pasif/aktif dan kurang beraktivitas

    Kepentingan cek kesehatan pun bertambah besar ketika Anda perokok pasif atau aktif dan jarang sekali meluangkan waktu untuk berolahraga. Jangan biarkan tubuh Anda meledak seperti bom waktu!

    5. Karena Anda memiliki sanak keluarga yang meninggal muda

    Tanpa bermaksud menakuti, jika dari riwayat keluarga ditemukan sanak keluarga yang meninggal karena penyakit kronis seperti serangan jantung, stroke, dan lain-lain, maka keperluan cek kesehatan rutin menjadi lebih besar lagi.

    6. Karena pekerjaan Anda yang senantiasa berubah

    Jika pekerjaan Anda mengharuskan untuk duduk di depan laptop hingga berjam-jam lamanya, maka gaya hidup tersebut dapat mempengaruhi kualitas kesehatan tubuh Anda. Jangan salahkan pekerjaan Anda, tapi komitmen Anda untuk meluangkan waktu untuk berolahraga yang tipis. Karena hal ini pula medical check up diperlukan sehingga Anda dapat mengetahui risiko dari kenikmatan Anda selama ini dengan tidak berolahraga sama sekali.

    7. Karena mencegah lebih bijaksana daripada mengobati

    Dengan tingginya biaya pengobatan yang harus dikeluarkan oleh Anda begitu suatu penyakit menyerang Anda, maka pada saat tersebut hanya penyesalan yang tersisa. Mengapa saat sehat dulu Anda tidak melakukan pencegahan yang bisa dilakukan salah satunya adalah dengan melakukan pemeriksaan secara rutin.

    8. Karena Anda spesial

    Bayangkan beberapa tahun lagi, dengan gaya hidup kurang sehat yang Anda jalani tiba-tiba penyakit kronis menyerang tanpa tanda maupun gejala? It’s because you’re special, maka pemeriksaan kesehatan penting untuk dilakukan. Ketahui dengan baik kondisi kesehatan tubuh Anda, dan tubuh akan berterima kasih. Bayangkan kesedihan orang-orang terkasih jika melihat Anda terbaring sakit?

    Baca Juga: 4 Cara Sehat Di Masa Depan Dimulai dari Sekarang

    Medical check up wajib dilakukan oleh perempuan dan laki-laki, baik muda maupun tua karena banyak orang yang sehat masa kini pun masih rutin melakukan medical check up. Hal ini bertujuan untuk memeriksa tingkat kesehatan dan mengetahui kemungkinan adanya penyakit serius yang bisa terjadi tanpa menunjukkan tanda atau gejala. Apabila Sobat memerlukan layanan check up kesehatan lebih lengkap silakan hubungi Asisten Kesehatan Maya 08111816800 atau klik http://www.prosehat.com/wa.

     

    Read More
  • Liburan dengan penderita penyakit jantung mungkin terdengar mustahil untuk dilakukan. Tapi sebenarnya liburan akhir tahun ini tidak membatasi siapapun untuk bersenang-senang bersama keluarga menikmati keindahan alam. Semua dapat menghabiskan waktu, menciptakan kenangan tak terlupakan bersama keluarga besar. Sebaiknya, jika Anda berencana membawa kerabat yang memiliki penyakit tersebut, beberapa tips di bawah ini dapat membantu Anda […]

    8 Persiapan Penting Berlibur dengan Penderita Penyakit Jantung

    Liburan dengan penderita penyakit jantung mungkin terdengar mustahil untuk dilakukan. Tapi sebenarnya liburan akhir tahun ini tidak membatasi siapapun untuk bersenang-senang bersama keluarga menikmati keindahan alam. Semua dapat menghabiskan waktu, menciptakan kenangan tak terlupakan bersama keluarga besar. Sebaiknya, jika Anda berencana membawa kerabat yang memiliki penyakit tersebut, beberapa tips di bawah ini dapat membantu Anda menjaga kesehatan saudara Anda tersebut saat liburan.

    prosehat traveling dengan penderita penyakit jantung

    Baca juga: 10 Persiapan Penting Liburan Dengan Penderita Hipertensi

    Berita baiknya adalah, ya, setiap penderita penyakit jantung aman untuk melakukan perjalanan liburan. Jika kondisi jantung Anda stabil, terkontrol dengan baik dan Anda merasa dalam kondisi terbaik Anda (despite of keadaan jantung Anda), melakukan perjalanan liburan tidak akan mengancam kesehatan Anda. Namun, kami punya beberapa petunjuk praktis dan tips jika Anda, atau anggota keluarga Anda, memiliki kondisi jantung dan berniat membuat kenangan terindah pada liburan kali ini.

    1. Cari penginapan atau hotel yang mudah dijangkau dan dekat dengan fasilitas kesehatan.

    2. Rencanakan liburan yang santai, seperti jenis liburan yang menikmati keindahan alam tanpa harus melakukan kegiatan yang cukup berat untuk dilakukan, seperti hiking, climbing, or even skiing. Kegiatan yang membutuhkan adrenalin besar harus dihindari bagi penderita penyakit jantung.

    Produk Terkait: Herbal Jantung Berkualitas

    3. Buat list obat-obatan rutin yang harus diminum. Jangan lupa pula untuk membawa dosis obat lebih banyak dari biasanya untuk berjaga-jaga. Beri label setiap obat Anda.

    4. Minum obat dengan disiplin untuk bertahan sepanjang liburan Anda.

    5. Pastikan Anda memiliki asuransi perjalanan yang tepat untuk memberikan jaminan kondisi Anda.

    6. Bagaimana dengan daerah atau negara yang beriklim dingin hingga bersalju dan kering seperti gurun Sahara, bagi penderita jantung? Jawabannya adalah hindari pergi ke negara-negara di mana suhunya ekstrim, baik itu sangat panas atau sangat dingin, karena hal ini dapat menempatkan beban tambahan pada jantung Anda.

    7. Sedangkan untuk daerah dengan altitude tinggi juga harus dihindari (di atas 2.000 meter di atas permukaan laut). Anda dapat mengalami kekurangan oksigen yang akan dibawa ke dalam darah Anda. Jika kekurangan oksigen, Anda dapat mengalami sakit kepala, sesak napas ekstrim atau menyebabkan angina. Jika Anda berencana untuk melakukan perjalanan ke daerah dataran tinggi, konsultasikan dengan dokter atau spesialis jantung Anda.

    Baca Juga: 5 Indikator Jantung Sehat

    8. Pertimbangkan perjalanan lewat udara. Para peneliti mengatakan salah satu risiko terbesar yang dihadapi orang-orang dengan penyakit jantung ketika bepergian dengan pesawat terbang adalah trombosis vena, atau pembentukan gumpalan darah di pembuluh darah kaki, panggul, atau lengan. Duduk berjam-jam, dehidrasi, dan kadar oksigen rendah di kabin pesawat dapat mempengaruhi seseorang untuk pembekuan darah. Sebagian besar data telah menunjukkan bahwa penerbangan lebih dari delapan jam menimbulkan risiko terbesar. Konsultasikan dengan dokter Anda terkait rencana ‘terbang’ dan ikuti prosedur yang diberikan. Lama waktu ‘terbang’ bagi penderita penyakit jantung adalah tidak lebih dari 2 jam.

    Menurut para ahli dari British Cardiovascular Society, kebanyakan orang dengan jantung dan gangguan peredaran darah dapat melakukan perjalanan melalui udara dengan aman tanpa membahayakan kesehatan mereka. Namun, Anda harus konsultasikan rencana tersebut dengan dokter atau spesialis jantung untuk mendengar saran mereka. Terutama untuk tahu apakah jantung Anda cukup sehat untuk melakukan perjalanan melalui udara, terutama jika Anda baru saja mengalami serangan jantung, operasi jantung atau dirawat di rumah sakit karena kondisi jantung Anda. Anda bisa membaca peraturan membawa obat-obatan ke dalam pesawat di sini.

    Baca Juga: Benarkah Stress Pemicu Sakit Jantung?

    Dengan 8 hal tersebut yang dipertimbangkan dengan matang oleh Anda, seharusnya rencana liburan kali ini akan baik-baik saja bagi Anda atau saudara Anda yang menderita penyakit jantung.

    Selamat liburan!

    Referensi:

    • Travel and Heart Disease
    • Living With A Heart Condition
    • Cardiovascular Disease and Airline Travel
    • Traveling With A Heart Condition
    • Air Travel Considerations for the Patients With Heart Failure
    • When Can I Fly After a Heart Attack?
    Read More
  • Indikator – indikator ini menentukan kualitas jantung sehat Sahabat. Untuk mengetahui apakah Sahabat memiliki jantung yang sehat, Sahabat dapat memonitor kolesterol, berat badan, tekanan darah dan berbagai faktor lain sebagai indikator. Indikator ini penting untuk mengetahui seberapa besar risiko anda membawa penyakit jantung dan mengetahui kondisi kesehatan jantung Sahabat. Lihatlah jumlah kolesterol total Anda Jumlahnya harus kurang […]

    5 Indikator Jantung Sehat yang Perlu Sahabat Ketahui

    Indikator – indikator ini menentukan kualitas jantung sehat Sahabat. Untuk mengetahui apakah Sahabat memiliki jantung yang sehat, Sahabat dapat memonitor kolesterol, berat badan, tekanan darah dan berbagai faktor lain sebagai indikator. Indikator ini penting untuk mengetahui seberapa besar risiko anda membawa penyakit jantung dan mengetahui kondisi kesehatan jantung Sahabat.

    1. Lihatlah jumlah kolesterol total Anda

    Jumlahnya harus kurang dari 200mg/dL. Jika lebih tinggi dari 240mg/dL, maka kolesterol Anda dianggap tinggi. Jika bekisar antara 200-239, angka-angka tersebut dianggap sebagai batas sehingga target kolesterol total Anda harus lebih rendah dari 200mg/dL.

    Baca Juga: Makanan yang Tepat Untuk Jantung Si Kecil

    1. Ketahui jumlah kolesterol LDL

    Kolesterol LDL atau Low-Density Lipoprotein dikenal sebagai kolesterol “jahat”. Kesehatan jantung Anda tergantung pada banyak faktor yang berbeda tetapi dokter menyatakan orang-orang yang berada di ‘risiko rendah’ untuk penyakit jantung harus memiliki kadar LDL yang tidak melebihi 160mg/dL. Orang-orang yang berisiko tinggi harus menjaga LDL mereka agar kurang dari 100 mg/dL.

    1. Monitor kolesterol baik Anda

    Jumlah kolesterol baik (HDL: High-Density Lipoprotein) untuk seorang wanita adalah 50 mg/dL atau lebih tinggi dan seorang pria dengan jumlah 40 mg/dL atau lebih.

    Baca Juga: 8 Persiapan Liburan dengan Penderita Jantung

    1. Ukur tekanan darah Anda

    Tekanan darah Anda harus kurang dari 120/80 mg/dL. Jumlah glukosa yang terbaik adalah ketika kurang dari 100 mg/dL. Namun, jika turun ke 70 atau di bawah, seseorang dianggap sebagai hipoglikemik dan massa tubuh Anda harus sekitar 25 kg/m.

    1. Ukur lebar pinggang Anda

    Lebar atau tidaknya pinggang Anda juga dapat menjadi indikasi jantung sehat Anda. Seorang wanita dengan kelebihan 35 inci dari ukuran normal pinggangnya dan laki-laki dengan kelebihan 40 inci untuk ukuran pinggangnya, masih dalam kisaran yang sehat.

    Produk Terkait: Herbal Jantung Terbaik

    Perlu diingat bahwa Anda memiliki sebuah catatan khusus indikator-indikator ini dari waktu ke waktu. Selain itu, indikator ini belum semuanya jadi, tetap merujuk pada hasil tes kesehatan dan hasil laboratorium Anda. Bila didapatkan hasil yang di luar dari angka sasaran, maka Anda sebaiknya berkonsultasi kepada dokter untuk mendapatkan penanganan yang terbaik bagi jantung sehat.

    Beritahu dokter bahwa Anda juga ingin memantau kesehatan dan jangan lupa untuk minta salinan hasil laboratorium. Pastikan hasil laboratorium Anda tidak melebihi batas normal di atas ya! Apabila Sahabat memerlukan informasi lanjut mengenai jantung dan produk-produk kesehatan yang berkaitan silakan hubungi Asisten Kesehatan Maya 08111816800 atau klik http://www.prosehat.com/wa.

     

    Read More
  • Jantung adalah organ vital dalam tubuh dan diperlukan untuk tetap hidup. Dan sangat penting untuk menjaga kesehatannya. Ada berbagai cara untuk menjaga kesehatan jantung, yang sebagian besar adalah bagian dari mempertahankan gaya hidup yang sehat. Pelajari Riwayat Keluarga Riwayat keluarga merupakan faktor besar dalam kesehatan jantung. Melalui wawancara dengan Dr. Emily Senay pada CBS News, […]

    5 Tips Menjaga Kesehatan Jantung

    Jantung adalah organ vital dalam tubuh dan diperlukan untuk tetap hidup. Dan sangat penting untuk menjaga kesehatannya. Ada berbagai cara untuk menjaga kesehatan jantung, yang sebagian besar adalah bagian dari mempertahankan gaya hidup yang sehat.

    Pelajari Riwayat Keluarga

    Riwayat keluarga merupakan faktor besar dalam kesehatan jantung. Melalui wawancara dengan Dr. Emily Senay pada CBS News, ia mengatakan bahwa jika Anda memiliki kerabat dengan riwayat penyakit jantung, kemungkinan anda untuk membawa penyakit tersebut 10 kali lebih besar dibanding mereka yang tidak memiliki kerabat dengan riwayat penyakit jantung. Dengan mempelajari riwayat keluarga anda, menjaga kesehatan jantung Anda tentunya akan lebih mudah dan terarah.

    Minum Vitamin

    Vitamin merupakan bagian penting dari menjaga kesehatan jantung dan juga berkontribusi terhadap kesejahteraan dari sistem kardiovaskular. Menurut Mayo Clinic, vitamin B6 dan B12 membantu mencegah penyumbatan pembuluh darah. Walaupun banyak makanan kaya vitamin, akan lebih baik untuk setidaknya mengkonsumsi multivitamin tambahan setiap harinya.

    STOP MEROKOK!

    Apapun alasannya, merokok memang tidak akan pernah dianjurkan untuk kelangsungan hidup jantung Anda. Senyawa kimia seperti yang terkandung dalam sebatang rokok, dapat menyebabkan sejumlah masalah kesehatan, termasuk penyakit jantung. Racun dalam rokok seperti karbon monoksida dan nikotin, seperti dilansir Onlymyhealth, dapat merusak sistem kerja normal jantung tersebut. Dan risiko penyakit jantung meningkat drastis dengan jumlah rokok yang dihisap.

    Diet Sehat

    Diet tinggi serat dan asam lemak omega-3 dan membatasi konsumsi gula dan lemak trans akan menurunkan kolesterol dan berkontribusi untuk jantung sehat. Menurut American Heart Association, makan berbagai buah-buahan dan sayuran dapat membantu mengontrol berat badan dan tekanan darah. Makan ikan, seperti salmon, yang kaya akan asam lemak omega-3 akan membantu menurunkan risiko kematian akibat penyakit arteri koroner.

    Mengontrol Berat Badan

    Menurut American Heart Association, obesitas dapat menyebabkan kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi dan resistensi insulin, yang semuanya meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular. Memiliki lebih banyak lemak, terutama di daerah pinggang, menyebabkan risiko yang lebih tinggi untuk masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi, diabetes, stroke dan serangan jantung. Seseorang dianggap gemuk ketika berat badannya adalah 20 persen atau lebih di atas batas normal.

     

    Read More
  • Angka kematian penderita jantung koroner di Indonesia membengkak hingga 7,6 juta orang per tahun. (republika.co.id, 26/9-2013) Penyakit ini banyak menyerang lansia dan orang-orang yang obesitas. Banyak dari mereka tidak bertahan hidup. Beberapa bahkan tidak berhasil diselamatkan sebelum ke rumah sakit. Kabar baiknya adalah bahwa serangan jantung bisa dihindari. Berikut adalah langkah-langkah dan kebiasaan-kebiasaan yang akan […]

    5 Tips Mencegah Serangan Jantung

    Angka kematian penderita jantung koroner di Indonesia membengkak hingga 7,6 juta orang per tahun. (republika.co.id, 26/9-2013) Penyakit ini banyak menyerang lansia dan orang-orang yang obesitas. Banyak dari mereka tidak bertahan hidup. Beberapa bahkan tidak berhasil diselamatkan sebelum ke rumah sakit. Kabar baiknya adalah bahwa serangan jantung bisa dihindari. Berikut adalah langkah-langkah dan kebiasaan-kebiasaan yang akan membantu Anda meningkatkan kesehatan Anda, memperkuat jantung dan mengurangi risiko serangan jantung Anda.

    Ketahui Risiko

    Kunjungi dokter Anda dan bicara dengannya tentang risiko pribadi Anda untuk penyakit jantung. Hal ini bisa dilakukan segera setelah Anda mengetahui indikator/angka-angka kualitas jantung Anda. Meskipun Anda tidak dapat mengubah beberapa faktor – seperti usia, jenis kelamin dan keturunan – yang meningkatkan risiko serangan jantung, Anda masih dapat mengurangi faktor-faktor lain yang berkontribusi terhadap risiko serangan jantung Anda.

    Faktor risiko yang masih dapat Anda kontrol meliputi: konsumsi rokok, tekanan darah, kadar kolesterol, gaya hidup, berat badan dan kadar gula darah. Dokter Anda dapat menilai kesehatan Anda dan riwayat pribadi serta memberikan saran tentang apa yang perlu Anda lakukan untuk mengurangi risiko serangan jantung.

    Ketahui Hasil Tes Kesehatan

    Melacak tekanan darah, kolesterol dan kadar gula darah Anda serta berat badan Anda serta menempatkan setiap tes laboratorium atau laporan dari dokter di folder dapat membantu pola hidup Anda yang lebih sehat. Pantau angka-angka tersebut dan perhatikan bagaimana mereka berubah dari waktu ke waktu. Misalnya, tekanan darah atau berat badan beringsut lebih tinggi, Anda dapat mengambil tindakan untuk menurunkan tekanan darah atau menurunkan berat badan sebelum menjadi masalah yang signifikan.

    Mulai Gaya Hidup Sehat

    Hidup sehat, hidup lebih aktif dengan diet seimbang yang mencakup banyak buah-buahan dan sayuran, biji-bijian, dan daging tanpa lemak atau unggas. Mulai berolahraga hampir setiap hari dalam seminggu.

    Minum Obat Teratur (Yang Diresepkan Dokter)

    Jika anda sudah terdiagnosa penyakit jantung, Anda harus bekerja sama dengan dokter Anda untuk mengontrol kondisi kronis – seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi dan diabetes – yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung Anda dan mematuhi jam-jam anda harus minum obat.

    Berkomitmen Kuat

    Jangan biarkan tekad Anda goyah. Mengurangi risiko serangan jantung adalah sesuatu yang harus Anda lakukan untuk sisa hidup Anda. Pada kenyataannya, bahkan orang-orang yang saat ini tidak memiliki faktor risiko mungkin ingin hidup sehat sekarang karena risiko serangan jantung mereka akan naik dengan bertambahnya usia mereka.

    Read More

  • Syarat dan Ketentuan Gratis Biaya Ongkos Kirim ke Seluruh Indonesia Biaya ongkos kirim Rp 50.000 ke seluruh Indonesia. Jika melebihi, selisih biaya ongkos kirim dibebankan kepada pembeli. Berlaku selama 17 – 30 September 2016. Pengiriman ke seluruh Indonesia, jenis ekspedisi di tentukan mutlak oleh ProSehat, maksimal sampai dengan Rp 50.000. Berlaku hanya untuk progam voucher […]

    Gratis Biaya Ongkos Kirim ke Seluruh Indonesia

    Syarat dan Ketentuan Gratis Biaya Ongkos Kirim ke Seluruh Indonesia

    Print

    1. Biaya ongkos kirim Rp 50.000 ke seluruh Indonesia. Jika melebihi, selisih biaya ongkos kirim dibebankan kepada pembeli.
    2. Berlaku selama 17 – 30 September 2016.
    3. Pengiriman ke seluruh Indonesia, jenis ekspedisi di tentukan mutlak oleh ProSehat, maksimal sampai dengan Rp 50.000.
    4. Berlaku hanya untuk progam voucher ‘WELCOME’.
    5. Promo Gratis Biaya Ongkos Kirim ke seluruh Indonesia tidak berlaku apabila nilai pesanan dibawah Rp 150.000.
    6. ProSehat berhak tanpa pemberitahuan sebelumnya, tidak memberikan subsidi program Gratis Ongkos Kirim, apabila menemukan tindakan manipulasi/kecurangan, seperti: riwayat pesanan yang tidak wajar, kejanggalan pada aktivitas akun, penyalahgunaan program gratis biaya ongkos kirim lainnya.
    7. Berlaku untuk COD khusus wilayah JAKARTA.
    8. Kode promo tidak dapat di uangkan, hanya berlaku untuk satu kali transaksi, dan tidak dapat digabungkan dengan kode promo lainnya.
    9. Berlaku untuk semua produk.
    10. Kode promo akan HANGUS jika tidak melakukan pembayaran dalam 3×24 jam setelah dilakukan konfirmasi pesanan oleh ProSehat.
    11. Hanya berlaku di Aplikasi ProSehat (Google Play dan Appstore).
    12. ProSehat berhak untuk mengganti atau menghapus program ini tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
    13. Syarat dan ketentuan ini bisa berubah sesuai keputusan ProSehat.

     

    Note :

    Di luar promo ‘WELCOME’, subsidi gratis biaya ongkos kirim dari Prosehat tetap minimal pembelian Rp 150.000, biaya ongkos kirim maksimal Rp 25.000

    Read More
  • Ada beraneka ragam cara bagi Anda melakukan kebaikan untuk orang lain, salah satunya adalah donor darah. Mengapa Anda harus donor darah? Selain karena donor darah adalah kegiatan yang mulia, ada lagi manfaat donor darah lain yang perlu calon pendonor darah ketahui. Simak infonya berikut ini: 1. Menyelamatkan Nyawa Orang Lain

    Manfaat Donor Darah yang Belum Anda Ketahui

    Ada beraneka ragam cara bagi Anda melakukan kebaikan untuk orang lain, salah satunya adalah donor darah. Mengapa Anda harus donor darah? Selain karena donor darah adalah kegiatan yang mulia, ada lagi manfaat donor darah lain yang perlu calon pendonor darah ketahui. Simak infonya berikut ini:

    1. Menyelamatkan Nyawa Orang Lain

    Continue reading Manfaat Donor Darah yang Belum Anda Ketahui

    Read More
  • Belakangan ini banyak sekali ajakan untuk memulai pola hidup yang lebih sehat. Dari mulai memilih asupan makanan hingga jenis olahraga. Kalau Anda termasuk salah satu yang ingin hidup lebih sehat sekaligus bergaya, pergi fitness ke gym adalah jawabannya. Fitness atau olahraga di gym merupakan salah satu pilihan olah raga yang relatif mudah dilakukan. Biasanya setiap […]

    Let’s Go To The Gym!

    Belakangan ini banyak sekali ajakan untuk memulai pola hidup yang lebih sehat. Dari mulai memilih asupan makanan hingga jenis olahraga. Kalau Anda termasuk salah satu yang ingin hidup lebih sehat sekaligus bergaya, pergi fitness ke gym adalah jawabannya.

    Fitness atau olahraga di gym merupakan salah satu pilihan olah raga yang relatif mudah dilakukan. Biasanya setiap klub kesehatan akan menawarkan paket-paket lengkap dengan pelatih profesional yang siap membantu memaksimalkan olah raga yang akan Anda lakukan di gym.  Lalu kenapa fitness ini menjadi pilihan yang baik untuk kesehatan tubuh?

    Menurut ahli kesehatan dari Klinik Mayo, jika pria dewasa melakukan fitness ke gym setidaknya 150 menit per minggu untuk olahraga rutin dan berlatih untuk kekuatan otot dua kali seminggu maka kebugaran tubuh sudah pasti didapatkan. Olahraga ke gym yang rutin dan mengikuti saran personal trainer untuk tujuan yang sudah disepakati akan membuat tubuh Anda sehat. Alasan nomor satu yang bisa menjadi pemicu utama agar Anda mau berangkat ke gym adalah menjaga kestabilan berat badan. Ketika Anda mulai melakukan treadmill misalnya, maka kalori-kalori dalam tubuh akan mulai terbakar. Jika berat badan terjaga ideal, pakaian juga akan terasa lebih nyaman dipakai. Pastinya dengan berat badan terkontrol, berarti juga mengurangi resiko terkena serangan jantung, serta mendapatkan tulang dan otot yang kuat.

    Selain itu, olahraga yang dilakukan di gym juga akan terasa menyenangkan karena bisa dilakukan bersama-sama dengan pasangan atau teman-teman. Agar bisa dilakukan rutin, pilihlah tempat gym yang dekat dengan kantor agar tidak ada alasan ‘tidak sempat’ datang menghampiri. Pilihan waktu terbaik adalah pagi hari sebelum mulai bekerja. Setelah nge-gym, mandi dan lakukan aktifitas kantor seperti biasa. Rasakan perbedaan rasa tubuh yang lebih segar, mood yang lebih baik, dan energi yang lebih banyak. Oh ya, untuk variasi, Anda bisa mengambil kelas aerobic, zumba, atau thai boxing dance yang banyak ditawarkan klub gym. It will be fun!

    Tapi yang perlu diperhatikan, jika selama ini Anda tidak pernah melakukan olahraga rutin, maka konsultasi dengan dokter terlebih dahulu, ya! Jangan lupa untuk mengonsumsi suplemen tambahan yang mengandung Vitamin C dan Zync untuk membantu memaksimalkan kesehatan tubuh. Selain untuk menjaga kebugaran, pergi ke gym juga sudah menjadi gaya hidup. Tapi tidak ada yang salah dengan gaya hidup sehat, kan? Selain trendi karena sekarang semua kegiatan bisa disinkronisasi dengan akun sosial media, tentunya alasan utamanya adalah Anda bisa menjaga agar tubuh tetap sehat. Selamat nge-gym!

    Read More
  • Apakah Anda belum pernah donor darah? Sebenarnya Anda ingin sekali donor darah namun takut dengan mitos-mitos yang beredar? Lakukan hal ini sebelum Anda memutuskan untuk mendonorkan darah: 1. Datangi Tempat Penyelenggara Donor Darah Resmi Anda takut mendonorkan darah karena takut terjangkit penyakit menular. Tenang, ini tidak akan terjadi karena kegiatan donor darah dikerjakan oleh petugas Palang Merah Indonesia (PMI). […]

    Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Donor Darah

    Apakah Anda belum pernah donor darah? Sebenarnya Anda ingin sekali donor darah namun takut dengan mitos-mitos yang beredar? Lakukan hal ini sebelum Anda memutuskan untuk mendonorkan darah:

    lakukan hal ini sebelum donor darah

    1. Datangi Tempat Penyelenggara Donor Darah Resmi

    Anda takut mendonorkan darah karena takut terjangkit penyakit menular. Tenang, ini tidak akan terjadi karena kegiatan donor darah dikerjakan oleh petugas Palang Merah Indonesia (PMI). Para petugas PMI selalu mengikuti standar dan operasional prosedur (SOP) dari Palang Merah Amerika (American Red Cross Blood Services). Petugas PMI sudah terlatih untuk menggunakan jarum suntik. Anda tak perlu risau karena jarum yang digunakan untuk donor darah adalah jarum yang steril dan sekali pakai.

    Baca Juga: Manfaat Donor Darah yang Belum Sahabat Ketahui

    2. Makan dan Minumlah Sebelum Anda Donor Darah

    Sebelum Anda donor darah, sebaiknya makan dan minum terlebih dahulu. Mengapa harus makan dan minum? Ini untuk menghindari rasa mual dan pusing. Waktu yang tepat untuk anda makan adalah 3 jam sebelum anda akan mendonorkan darah. Disarankan juga untuk Anda minum 3 gelas air sebelum mendonorkan darah. Hindari alkohol!

    Produk Terkait: Jual Makanan Sehat

    3. Check-up Sebelum Donor Darah

    “Jangan-jangan saya ada penyakit khusus yang belum saya ketahui!” Perasaan ini sering muncul pada orang yang akan mendonorkan darahnya pertama kali. Ini hal yang wajar. Namun, Anda tak perlu khawatir, karena sebelum mendonorkan darah, setiap calon pendonor akan mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara gratis. Pengecekan kesehatan sebelum donor darah berupa pengecekan nadi, tekanan darah, suhu tubuh, kadar haemoglobin (hb).

    Produk Terkait: Cek Lab

    4. Barang-barang Pengalih Perhatian

    Gugup dan Takut, adalah dua perasaan yang pertama kali sering dialami calon pendonor darah. Hal ini adalah hal yang normal. Nah, untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa melakukan hal-hal di bawah ini :

    – Bawa buku atau mp3 player untuk mengusir rasa gugup

    – Minta orang terdekat Anda menemani selama proses pendonoran darah

    – Pakai pakaian yang nyaman dan longgar, disarankan tidak memakai pakaian yang sempit dan ketat

    – Bertanya kepada sesama calon pendonor tentang pengalaman pertama mereka mendonorkan darah sembari menunggu giliran Anda

    Baca Juga: 5 Mitos dan Fakta Donor Darah yang Sahabat Harus Tahu

    Setelah membaca artikel di atas, sudah mantapkah Anda untuk mendonorkan darah? Apabila Sahabat menginginkan informasi lanjutan dan produk-produk kesehatan yang terkait, silakan hubungi Asisten Kesehatan Maya 08111816800 atau klik http://www.prosehat.com/wa.

    Read More
Chat Asisten Maya
di Prosehat.com