Diet seringkali menjadi tema yang sering diperbincangkan, karena merupakan salah satu upaya menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.1 Terlebih lagi salah satu manfaatnya dapat menurunkan berat badan, sehingga membuat diet ini menjadi kebiasaan yang populer diterapkan saat ini.2 Namun, perlu kita pahami bahwa diet sebenarnya lebih ditujukan untuk menjaga pola makan dengan baik, yaitu dengan cara memilih asupan makanan bergizi yang tepat.
Baca Juga: 4 Buah Mengenyangkan untuk Diet
Makanan yang sering dimasukkan dalam menu diet sehari-hari tentunya sangat bervariasi. Buah-buahan, sayuran, dan beberapa makanan pokok lain hendaknya dikonsumsi secara seimbang dan diharapkan dapat mencapai target diet yang diinginkan. Buah-buahan merupakan menu wajib untuk diet karena banyak sekali nutrisi dan kandungan gizi dalam buah yang memberikan manfaat bagi kesehatan.1,2
Apa itu diet buah?
Diet buah atau yang dikenal juga dengan istilah diet fruitarian merupakan salah satu cara diet dengan mengonsumsi buah lebih dari setengah porsi menu diet harian. Pilihan diet ini ditujukan untuk detoksifikasi racun dari tubuh dan dipercaya mampu menurunkan berat badan secara berarti.
Apa manfaat buah-buahan?
Adapun kelebihan buah-buahan yang bermanfaat untuk diet yaitu:
- Kandungan serat yang tinggi. Serat ini dapat menurunkan kolesterol darah dan juga dapat membantu melancarkan buang air besar. Serat juga membuat kenyang lebih lama sehingga makan menjadi lebih sedikit porsinya.3
- Sumber gula sederhana.
- Tinggi vitamin dan mineral.
- Rendah kalori dan lemak.
- Tinggi antioksidan, seperti vitamin C, flavonoid, dan antosianin. Antioksidan ini dapat mencegah penyakit seperti kanker karena melindungi tubuh dari radikal bebas dari dalam dan luar tubuh.
- Melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan dan meremajakan sel-sel tubuh.
Apa saja buah-buahan yang cocok untuk diet?
Adapun 10 buah-buahan yang menjadi pilihan yang dapat membantu proses diet diantaranya adalah:
-
Apel
Apel menjadi pilihan untuk menu diet harian karena kadar seratnya yang tinggi dan kalorinya yang rendah. Apel juga mengandung vitamin dan mineral serta kandungan air yang banyak sehingga memberikan efek kenyang yang lama dan dapat membantu untuk menurunkan berat badan. Selain itu, apel membantu menyeimbangkan gula darah, memberi energi yang cukup untuk tubuh, mengurangi resiko kanker, dan meningkatkan kesehatan jantung.
-
Jeruk Bali
Jeruk Bali atau yang dikenal juga dengan nama Grapefruit atau Pomelo mempunyai kandungan serat yang tinggi dan mengandung banyak air sehingga memberikan efek kenyang yang cepat dan membantu menurunkan berat badan. Jeruk Bali juga baik untuk menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah.
-
Semangka
Buah semangka mempunyai kadar air yang banyak sehingga memberikan efek kenyang dan dapat mencegah dehidrasi. Kalori yang terdapat pada semangka juga rendah sehingga cocok dikonsumsi untuk menurunkan berat badan.
Baca Juga: Yuk, Hitung Kalori Makanan Sehat Sahabat dengan Tepat
-
Blueberry
Buah ini bentuknya kecil tetapi, memiliki manfaat yang besar diantaranya adalah mengandung antioksidan yang tinggi, mencegah gangguan metabolisme, mengatasi masalah diabetes, kolesterol, hipertensi, hingga obesitas. Blueberry juga dapat melawan sel-sel lemak jahat. Kandungan seratnya tinggi sehingga menyebabkan kenyang lebih lama.
-
Pisang
Pisang menjadi salah satu buah favorit karena rasanya yang enak, selain manfaatnya yang juga banyak untuk kesehatan. Pisang meningkatkan laju metabolisme tubuh, membuat perut kenyang lebih lama, menambah energi, mencegah kram otot, dan membantu mengontrol tekanan darah. Pisang kaya akan potassium, dan juga vitamin B6 yang dapat meningkatkan sistem imun dan menurunkan resiko penyakit jantung. Kadar seratnya juga tinggi sehingga membantu menurunkan berat badan.
-
Pir
Pir mengandung serat yang tinggi dibanding buah-buahan lainnya, sehingga membuat kenyang lebih lama dan ini bermanfaat untuk penurunan berat badan. Selain itu, pir mengandung potasium yang dapat menurunkan kolesterol jahat dan menyehatkan fungsi jantung.
-
Stroberi
Buah ini dapat mempercepat berhasilnya program diet. Stroberi dapat mendorong produksi hormon yang berperan dalam pembakaran lemak dan meningkatkan metabolisme tubuh. Stroberi juga mengandung banyak enzim yang berperan sebagai anti radang, membantu proses penyembuhan luka atau jaringan tubuh yang rusak.
-
Alpukat
Alpukat kaya akan lemak yang baik bagi tubuh. Selain lemak, alpukat juga mengandung vitamin C,K,E, serta folat dan kalium. Alpukat mengandung serat yang baik untuk pencernaan, dan meningkatkan kesehatan jantung. Selain rasanya enak, alpukat bisa disajikan dengan berbagai cara, salah satunya dengan salad sayuran yang dapat membantu penyerapan nutrien dalam sayuran tersebut.
-
Anggur
Anggur mempunyai efek antioksidan dan dapat melindungi tubuh dari radikal bebas, karena kaya akan senyawa polifenol. Buah ini juga mengandung vitamin K dan kaya akan serat.
-
Pepaya
Pepaya dapat membantu menurunkan berat badan, karena mengandung enzim yang dapat mendorong penyerapan makanan dengan cepat. Buah ini juga berperan sebagai antioksidan karena kaya akan vitamin C, karotene, dan flavonoid.
Apa saja yang perlu diperhatikan?
Buah-buahan seperti yang sudah dicontohkan sebelumnya dapat dikonsumsi untuk diet dan dapat divariasikan dengan menu makanan sehari-hari. Jangan sampai salah pilih karena buah-buahan tertentu mempunyai kadar gula yang tinggi. Kemudian, mengonsumsi gula dalam jumlah banyak dalam waktu singkat dapat menyebabkan kadar gula dalam darah meningkat cepat, sehingga perlu diperhatikan porsi dan jenis buah-buahannya. Selain itu, jangan lupa untuk menyeimbangkan menu diet dengan variasi jenis makanan lain, karena buah-buahan saja tidak cukup mengandung semua zat gizi yang diperlukan tubuh kita, seperti kandungan protein, asam lemak esensial, dan asam amino yang didapatkan dari sumber makanan lain.4 Jangan lupa, ya Sobat diet juga sebaiknya diikuti dengan olahraga secara teratur, agar didapatkan pola hidup sehat yang ideal.
Baca Juga: Inilah Waktu, Kriteria, dan Menu Makan Malam Sehat Tepat
Sobat juga bisa beli berbagai produk makanan sehat di Prosehat juga loh. Selain itu juga tersedia catering sehat yang lagi diskon 10%. Ingat sehat ingat prosehat. Untuk info lebih lanjut, silakan hubungi Asisten Kesehatan Maya 08111816800 atau klik http://www.prosehat.com/wa.
Ditulis Oleh : dr Nela Fitria Yeral. 20 Aug 2018
Referensi
- Rotstein, N. 10 Fruits and Vegetables That Should Be in Your Diet. 2017. Available from: active.com/nutrition/articles/10-fruits-and-vegetables-that-should-be-in-your-diet
- Sass, C. Eating Fruit Can Actually Help You Lose Weight. A Nutritionist Explains. 2018. Available from: health.com/weight-loss/best-fruits-for-weight-loss
- Keith, S. Best Superfood for Weight Loss. 2017. Available from: health.com/health/gallery/0,,20475957,00.html#slimming-superfoods-5
- Reistad-Long, S. The Fruit Flush Diet. 2017. Available from: webmd.com/diet/a-z/fruit-flush-diet